Kamis, 17 Agustus 2017

Peringatan HUT RI Ke-72 di Kecamatan Batang Alai Utara



Peringatan HUT RI Ke-72 yang dilaksanakan didepan kantor Camat kecamatan Batang Alai Utara, meskipun cuaca tidak bersahabat namun tidak menyurutkan semangat dalam menghadiri acara tersebut.

Dalam kesempatan kali ini untuk Pasukan Pengibar sang Merah Putih berasal dari siswa – siswi SMAN 7 Barabai yang mana siswa – siswi yang terpilih tersebut juga banyak berasal dari alumni MTsN 7 Hulu Sungai Tengah karena mereka rata-rata mempunyai kecakapan yang mumpuni karena sewaktu di madrasah sering menjuarai berbagai lomba baris-berbaris sehingga dalam pelatihan menjadi Pasukan Pengebar sang Merah Putih saat ini tidak menjadi kendala yang berarti.

Seusai Pengibaran bendera telah diumumkan untuk juara lomba baris-berbaris dan yang menjadi jua pertama diraih oleh siswa-siswi MTsN 7 Hulu Sungai Tengah menjadi yang terbaik dan menambah koleksi piagam dan piala penghargaan beberapa lomba yang telah diikuti.

Paduan Suara dalam acara Peringatan HUT RI Ke-72 pada tahun ini juga berasal dari siswa-siswi pilihan MTsN 7 Hulu Sungai Tengah, yang setiap tahunnya juga dipercaya sebagai Grup Paduan Suara.

Sampai pada acara Penurunan Bendera cuaca masih belum bersahabat, namun semangat peserta tetap semangat mengikuti prosesi tersebut sampai selesai.

@redaksi : azis_2017


Sumber Foto-foto :
Grup WA MTsN 7 HST
Instagram @Ifithambara







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Prestasi Gemilang TIM PMR MTsN 7 HST

Senin (26/03/2018) setelah selesai kegitan Upacara Bendera dilaksanakan penyerahan piala kepada MTsN 7 HST hasil lomba PMR se-Banua Enam...